Sunday, August 29, 2010

Agresivitas Jejaring Sosial



Saat ini naluri agresifitas kita sedang kambuh dikala pemberitaan mengenai pejabat Negara kita yang ditangkap ketika sedang bertugas di lautan “milik” Indonesia di perairan Riau. Bahkan agresifitas kita semakin meninggi ketika pemegang tampuk pimpinan Negara ini tidak memberikan reaksi yang sama dengan rakyatnya. Agresivitas yang ditunjukan melalui tulisan sarkastik baik di forum resmi atau media resmi seperti Koran maupun forum pribadi seperti jeajaring social seperti FB, twitter ataupun milis-milis dan forum diskusi terbuka maupun comment yang di sampaikan dalam satu artikel di media online

Hmm segampang itu kah amarah kita tersulut? Bahkan beberapa kelompok melakukan agresi agresifitasnya dengan suatu tindakan yang lebih jelas dengan melakukan demonstrasi  di kedubes dan bertindak menurut gw sangat keterlaluan dengan melempar gedung kehormatan Negara tersebut dengan kotoran manusia.

Hal ini juga terjadi dalam milis yang gw ikuti saat ini, agresifitas yang di keluarkan melalui kata-kata begitu gampang di tulis, bahkan kata-kata yang mungkin tidak layak dikeluarkan oleh orang yang memiliki tingkat kesadaran moralitas  yang mungkin “tinggi” dengan tingkat pendidikan yang tinggi juga dan menjadikan mata kuliah khusus tentang moral di bangku kuliah.

Apa Intensimu?


Sekarang lagi musim orang mempertontonkan kabaikan hati dengan berbagi terhadap sesama. Benar bahwa bulan ini adalah bulan penuh berkah. So banyak orang yang menumpuk kebaikan supaya diberkahi  trus  orang-orang yang di beri berkah dapat apa yah? Gambaran menggelitik kalau kita nonton sinetron "Islam KTP",  adasatu tokoh dalam tayangan ini yang kemana-mana membawa buku catatan untuk mencatat kebaikan yang dilakukannya. tujuannya supaya dapat berkah. Gambarannya menarik dan lucu plus lugu hehehe. Gambaran inilah yang banyak ditayangkan infotainment akhir-akhir ini  si artis ini /itu bersedekah dengan membagi makanan sahur kepada anak yatim tentu saja pada saat melakukannya kamera TV ada dimana-mana. Tentu saja orang yang nonton wah artis/actor ini baik banget punya jiwa sosial. Pertanyaannya apa sih "intensi" mereka? Tentu saja kebaikan, menolong sesama, nah pernah ngga terpikirkan mengapa hanya bulan ini saja mereka melakukannya? Terjadi inkonsistensi dong yah!!??
 
Pernah mendengar kata “Intensi”, Dalam keseharian hidupku kata intensi agak jarang digunakan. Saya jadi tertarik untuk menalaah kata intensi dalam penggunaannya dibeberapa hal yang  bersinggungan dengan pengalaman hidupku sendiri.

hmm saya selalu mendengar kata itu setiap mengikuti misa. Dalam doa yang disampaikan secara umum semuanya menggunakan kata intensi tentu saja selalu diawali dengan kata intensi doa minggu ini adalah...... Mengapa dalam tradisi berdoa selalu menggunakan kata intensi?  Saya coba searching dan dapatlah penjelasan mengenai intention dari Catholik Enchyclopedia (http://www.newadvent.org/cathen/08069b.htm).  Intensi adalah Suatu tindakan  untuk mencapai suatu tujuan khusus dengan sarana tertentu. Nah mungkin dalam hal ini dao adalah sarana untuk mencapai intensi kita.

Thursday, August 26, 2010

Si Cacing dan Kotoran Kesayangannya ( Recomended Book )


Menyegarkan, lucu, menggelitik  dengan  cerita yang disampaikan  lugas dari  hasil perenungan yang dalam. Buku Si Cacing dan Kotoran Kesayangan akan membuat anda memasuki perjalanan spiritual yang mengelitik, segar dan tidak membosankan untuk di baca. Buku ini buah karya dari seorang biksu yang bernama Ajahn Brahm. Ajahn Brahm seorang warga Negara Inggris yang mendalami  agama Budha dan akhirnya menjadi seorang biksu  di Thailand dan saat ini membuka vihara Budha di Australia. Awalnya Peter Betts kuliah di Cambridge University mengambil jurusan fisika kemudian setelah selesai dia menjadi Guru di sebuah sekolah menengah. Buku ini merupakan kumpulan cerita  berdasarkan pengalaman pribadi maupun cerita turun temurun yang diolah dengan gaya khas  Ajahn Brahm. Diiterbitkan oleh Awareness Publication dan sudah memasuki cetakan ke-13 bulan Agustus 2010.

Saya yakin anda tidak akan bosan membaca buku ini namun semakin anda membaca semakin penasaran dengan cerita-cerita berikutnya. Ada saat anda mengenyitkan dahi memikirkan apa yang dimaksud dalam cerita, ada kalanya anda akan terbawa terbahak-bahak karena cerita yang jenaka dan tentunya senyum tidak akan lepas dari wajah anda selama membaca buku ini. Saya sudah membuktikannya sepanjang saya membaca kayaknya secara otomatis senyum merekah  dan wajah berseri-seri  karena ceritanya memang membangkitkan suasana itu. Saya menyarankan anda membaca buku ini tidak segaligus dalam waktu satu jam selesai tetapi biarkan setiap cerita anda resapi maknanya sehingga menjadi lebih mendalam pemahaman maknanya dan intinya membekas dalam sanubari.

Tuesday, August 24, 2010

Upgrade your Life


Apa artinya 3 bulan buat anda? 92 hari, 2208 jam hmm panjang nih ceritanya kalau ditambah menit dan detik. Dalam hitungan kehamilan 3 bulan pertama atau trimester pertama adalah waktu yang sangat riskan sehingga kehamilan perlu dijaga dengan baik. Dalam hitungan tahun masehi 3 bulan pertama dalam tahun adalah awal tahun dimana banyak orang menggunakan kesempatan 3 bulan pertama untuk merencanakan apa yang menjadi target untuk dicapai, mulai mengatur jadwal, membuat action plan dan  kalau kita memasuki sebuah organisasi perusahaan baru untuk bekerja maka beberapa perusahaan menentukan 3 bulan masa probation. Masa probation ini menentukan banget untuk mempertimbangkan kelanjutan karir di perusahaan tersebut.

Buat saya 3 bulan adalah waktu untuk menata, mengatur  kembali hidupku dan menata kembali penyimpnan file-file hidup yang masih kurang beraturan. Ibarat hidupku adalah sebuah komputer maka file- file adalah pengalaman yang kita hadapi, pengalaman yang dialami setiap hari tersimpan otomatis dalam memori hidup kita, baik kita sadari ataupun tidak kita sadari. Desktop adalah apa yang kita perlihatkan sehari-hari, penampilan kita setiap hari secara fisik maupun non fisik dari perilaku yang kita perlihatkan dan folder adalah kumpulan pengalaman yang kita satukan dalam suatu pengalaman yang mungkin mirip. Penyimpanan pengalaman ku selama ini masih kurang beraturan, ada yang disimpan di Disk C, D dan F dan tersimpan di desktop, sehingga desktop hidupku jadi tidak kelihatan bagus meskipun wallpaper-nya bagus tetapi kurang terlihat  kehalang file yang tersimpan di sana.

Thursday, August 19, 2010

Seberapa Asertif kah Anda?


Suatu hari selepas jam kantor atasan di kantor anda  mengajak anda ikut bergabung untuk makan bersama diluar merayakan ulang tahunnya. Saat ini anda adalah Karyawan baru yang masih dalam masa probation. Pada waktu yang sama anda sudah mengatur jadwal untuk mengantar istri anda untuk makan di luar. Kira-kira manakah yang anda pilih? 

Teman anda meminjam uang anda sebulan lalu, saat ini anda sedang butuh uang untuk suatu keperluaan mendadak dan ketika anda menemui teman anda dia bercerita tentang situasi keuangannya saat ini yang masih belum membaik sebelum anda menyampaikan tentang tujuan anda untuk  meminta uang yang dipinjamnya.

Ketika teman anda menngajak anda nonton film di XXI dia sudah memilih satu film yang diputar dibioskop yaitu film horror. Disatu sisi anda sangat takut  menonton film horror dan selalu tidak nyaman ketika nonton film horror entah di tv atau DVD. Apa yang anda lakukan?

Tuesday, August 17, 2010

Jakarta oh Jakarta ( Part 3 )


Dimanakah dijakarta anda begitu menikmati jalanan yang lalu lintasnya lancar, trotoarnya bersih dan luas dengan rindangan pepohonan yang teduh sehingga saat melintasi jalan itu anda dapat berjalan pelan dan benar-benar menikmati perjalanan tanpa terganggu kemacetan?

Emang masih ada jalanan seperti itu di Jakarta?  Kalau di pinggiran Jakarta misalnya urban city kayak Tanggerang, Cikarang sih mungkin masih ada! Mungkin anda anda mengenyitkan dahi, berpikir atau membayangkan dimanakah tempat seperti ini dijakarta? Sayapun ragu anda dapat menyebutkan tempat itu.  Kalau anda di Jakarta selama liburan Lebaran, maka banyaklah jalanan di  Jakarata yang lengang dan sepi sehingga kita pasti bisa menikmati perjalanan. Kalau itu semua orang Jakarta juga dah tau. Pertanyaanku pada situasi biasa sehari-hari.

Friday, August 13, 2010

Gelora Nasionalisme





Pagi ini saya membeli bendera kecil, alih-alih ,melihat banyak yang menjual bendera di pinggir jalan dan banyak juga kendaraan  di pasang bendera selama bulan Agustus ini. Benderanya belum saya pasang seh, masih di simpan di motor gw. Saya berencana memasang sore ini.  Lalu apa motivasi saya sebenarnya membeli bendera, saya coba memikirkan beberapa kemungkinan berikut ini :
Pertama, Saya merasa memasang bendera di motor lumayan keren karena membuat motor lebih variatif juga yah dengan nambah aksesorisbendera sehingga menambah nuansa merah di motor itu.
Sepertinya bendera merah putih bukan asesoris yang lumrah untuk kendaraaan karena memasangnya saja sudah menggangu karena harus menambahkan satu aksesoris yang ngga perlu  dan dipaksakan.

Kedua, Ikut-ikutan meramaikan perayaan tujuh belasan yang mungkin tahun ini merupakan perayaan yang paling sepi sepanjang saya melihat perayaan ulang tahun RI. Keramaian hanya terasa dari umbul-umbul yang dipasang dijalanan dan gedung-gedung, dan penjual bendera di pinggir jalan yang meramaikan warna kota ini dengan nuansa merah putih.  Mungkin karena bersamaan dengan puasa yah jadi pertandingan khas 17-an tidak terlalu banyak yang melibatkan banyak orang dan kegiatan fisik yang lucu dan mengundang tawa penonton.



Inilah yang terjadi selama ini saya terbawa suasana keramaian acara 17-an sehingga  jadilah tradisi perayaan dan perlombaan yang lebih banyak diekspos dan saya juga terbawa suasana ini tanpa terlalu memikirkan makna dibalik peraayaan ini. Saya masih ingat betapa senangnya sya mengikuti upacara 17-an waktu SD karena disitulahsaya diberi uang lebih oleh orttu karena tempat upacara di ibukota kecamatan yang jauh dari rumah sekitar 10 km dan kami melakukan dengan jalan kaki. Berangkat pagi-pagi jam 5 dan pulang sampai rumah jam 3-4 sore jadi ortu pasti memberikan uang dan menyiapkan makan yang lebih baik saat itu. Jadilah acara upacara 17-an ditunggu-tungu bukan karena rasa dan maknanya tetapi karena hal yang saya ceritakan tentang betapa waktu itulahkesempatan jalan-jalan,dikasih uang lebih dan bonusnya adalah melihat keramaian dengan beragam pertandingan.

Thursday, August 12, 2010

Pengemis/Gelandangan Berpuasa?

Pagi ini saat melewati jembatan di dekat perempatan Matraman, di tepi jembatan saya melihat seorang ibu gelandangan ( pengemis ) makan nasi bungkus dengan lahapnya. Dia begitu menikmati makanan itu sehingga tidak memperdulikan ramainya jalanan desekitarnya pagi ini. Ah apakah dia tidak puasa? Hush pikiran apa tuh Sten, apakah para pengemis, gelandanangan peduli dengan hal ini, dapat makan pagi saja mungkin merupakan hal mewah buat mereka apalagi harus melakukan sahur, mereka mendapatkan makanan dari mana? Toh mereka mungkin secara fisik sudah berpuasa selama ini dengan selalu menahan lapar dan haus (saya membatin).

Tuesday, August 10, 2010

Demam Nadine


Saat ini saya sedang mengalami demam bayi. Deman yang membuat saya selalu ingin berada didekat bayi.

Iya,  saya selalu ingin ketemu  dan seperti orang yang haus ingin melihat perkembangan Nadine puteriku yang saat ini baru memasuki usia 3 bulan. Betapa pesat perkembangannya, kayaknya baru kemarin matanya masih tertutup, belum ada ekspresi yang beragam dari wajahnya dan suaranya baru seputaran tangisan saja. Sekarang apa yang terjadi wow, wajahnya berhiaskan senyuman yang begitu manis dan lebar sehingga memperlihatkan lesung pipinya, matanya terbuka lebar memandang ke arahku. Saat dipanggil langsung tersenyum, wow anakku ini murah senyum dan ceria. Celotehannya dan gerakannya aktif kadang-kadang tengah malam dibangunkan oleh celotehannya dan wow dia tidak menangis tuh tetapi lebih banyak berceloteh mungkin maksudnya membangunkan orang tuanya untuk menemani dia bermain.

Sejak sebulan lalu saya selalu bernyanyi saat dia bermain dan wow awalnya dia mendengar eh lama-kelamaan dia berceloteh bersamaan dengan lagu, apakah dia juga sebenarnya mengikuti irama lagu dari handphone yang saya ikuti bareng dia hmmm mungkin yah. Saya juga sudah membeli buku dongeng nih dan beberapa kali dibacakan dan dia merespon dengan senyuman kemudian setelahnya tertidur. Apalagi kejutan yang akan ditampilkan oleh malaikat kecilku ini.

Monday, August 9, 2010

Ransel Kehidupan

Setiap orang memiliki rahasia dalam hidupnya.

Anda pasti setuju dengan pernyataan saya mengenai hal ini. Inilah yang kemudian di kembangkan oleh Joseph Luft dan Harry Ingham dalam teori psikologi yaitu Johari Window. Konsep Johari Window ini sendiri menekankan 4 kuadran dalam diri kita yaitu daerah terbuka, daerah tersembunyi , daerah buta, dan daerah yang tidak disadari . Daerah terbuka yaitu hal yang ada dalam diri kita yang kita ketahui dan orang lain juga mengetahuinya, kedua daerah tersembunyi yaitu hal-hal yang saya ketahui tentang diri saya tetapi orang lain tidak mengetahuinya, ketiga daerah buta yaitu hal-hal yang orang lain ketahui tentang diri saya namun saya sendiri belum menyadarinya dan keempat daerah yang tidak disadari yaitu hal-hal yang ada dalam diri saya yang belum saya ketahui begitu juga orang lain.

Disinilah butuh keterbukaan, sharing dan diskusi yang dilakukan agar kita mampu memperkecil daerah tersembunyi, daerah buta dan daerah tidak sadar kita masing-masing sehingga daerah terbuka semakin lebar. Inilah yang terjadi kemarin dalam sebuah kelompok kecil, saya dan beberapa teman-teman berdiskusi, sharing tentang hal-hal yang disembunyikan selama ini. Saya sendiri kaget dengan pengalaman teman-teman yang secara surface tidak memperlihatkan sesuatu yang menunjukan bahwa temanku sudah melewati pengalaman hidup yang tragis, aneh, memalukan dan tentu saja  belum pernah dia ceritakan sebelumnya kecuali dengan orang yang bersinggungan langsung dengan pengalaman tersebut di masa lalu.

Thursday, August 5, 2010

SISI POSITIF

Tadi Malam nonton acara di Indosiar “Take Celebrity Out”, saya terkesan dengan salah satu bintang tamu yang diformat sedang mencari pria single dalam acara tersebut. Nama artis satu ini cukup familiar buat saya karena perannya dalam komedi di Transtv sebagai istri yang kejam di “Suami-suami takut Istri” . Ternyata dibalik keceriaannya terpendam pengalaman hidup yang menyakitkan hanya saja dia memaknai pengalamannya dengan cara yang luar biasa menginspirasi saya. Ada satu pernyataannya yang menggugah saya “Saya harus bersyukur meskipun badan saya gemuk karena Tuhan masih memberikan anugerah lain yang lengkap tanpa cacat dan dengan adanya saya yang gemuk ini menjadikan wanita lain dibilang kurus dan langsing”.

Profesional

Pernah di interview dong! Kalau anda sudah memasuki dunia kerja, pengalaman interview menjadi suatu hal yang harus dilewati dalam proses memasuki perusahaan baru. Saya sendiri juga sebagai interviewer dalam proses seleksi Karyawan baru. Ada sebuah cerita tentang proses interview yang menginspirasi saya.


Interview ini dilakukan jam 6 sore disuatu gedung perkantoran daerah Menteng. Interviewernya seorang Direktur di perusahaan tersebut. Saat proses Direktur meng-interview dengan detil, bertanya dan mencatat semua yang disampaikan. Kesannya kog yah kayak interogasi yah hehehe. Sejam sudah berlalu proses interview masih berjalan alot dan semakin mendalam, tiba-tiba blep lampu di kantor tersebut mati, wadoh gw bingung mencari handphone untuk mendapatkan cahaya. Sang Direktur tadi sibuk menelpon menanyakan perihal lampu mati tetapi yang dihubungi tidak menjawab. Lima menit berlalu dan belum ada tanda-tanda listrik hidup, ruanganpun tetap gelap dan sepi. Ditengah kegelapan hanya diterangi cahaya hp saja Direktur tadi kemudian melanjutkan proses interview dan tanpa terpengaruh dengan situasi tersebut tetap dengan penggalian yang detil dan mendalam. Waduh ini pengalaman pertama nih interview didalam kegelapan dan 5 menit interview dalam gelap akhirnya listrik menyala lagi dan kembali interview berjalan dengan ritme dan irama yang sama detil, menggali dan mencatat semua informasi yang sampaikan dan wow kalo diperhatikan sudah 4 lembar kertas A4 bolak-balik catatan Sang Direktur dari hasil interview. Busyet rajin amat nih Bapak dan semangatnya tetap terpelihara untuk menggali. Total waktu interview 2 jam 10 menit.

Monday, August 2, 2010

Blogger Buzz: Blogger integrates with Amazon Associates

Blogger Buzz: Blogger integrates with Amazon Associates

Tips Memaafkan


Menurut kamu apa itu baik hati? Pertanyaan itu mengagetkanku saat  Pak Paul sebagai pemimpin kebaktian hari ini menanyakan hal tersebut kepada saya? Saya tergagap menjawabnya karena tidak mengira pertanyaan itu ditujukan ke saya. Diruangan yang kecil dan di hadiri 12 orang ini saya menjawab “Baik hati itu adalah cinta tanpa syarat, memberi tanpa syarat apapaun, saya memberi bukan "karena" tetapi saya memberi meskipun? ok kalau begitu mengapa kamu berbuat baik di mata Tuhan? “Supaya masuk surga Pak” saya langsung menimpali. Kalau begitu itu bukan berbuat baik yang tulus karena masih ada syaratnya, kamu tidak mempedulikan perbuatan baik tetapi yang kamu pedulikan adalah masuk surga , jadi perbuatan baikmu masih ada syaratnya. Saya langsung kaget dengan pernyataan tersebut.


Pak Paul kemudian melanjutkan “baik di mata Tuhan karena kita mencintai Tuhan sepenuhnya”. Lalu baik terhadap orang lain atau sesama? Pasti banyak banget syaratnya yah, misalnya karena ingin dihargai orang lain, ingin dibalas dengan cara yang sama. Kalau kamu berbuat baik terhadap musuhmu apalagi berkorban untuk musuhmu itu adalah kebaikan yang sebenarnya. Aha benar juga pak Paul. Beginilah kalau doktor psikologi menjadi pewarta, mencampurkan logika dengan iman dengan penjelasan yang masuk akal. Saya masih penasaran juga, gimana prakteknya pak? Susah banget lho memaafkan orang yang menyakiti kita apalagi berkorban terhadapnya wah secara manusiawi itu berat. Pak Paul kemudian melanjutkan penjelasannya dimana intinya mengampuni, memaafkan seseorang yang sudah menyakiti kita sangatlah berat tetapi justru itulah tantangannya. Teladan Yesus yang disalibkan tetap memberikan ampunan kepada orang yang sudah menyalibkan-Nya dengan perkataan “Ya Bapa Ampunilah mereka, sebab mereka tidak tahu apa yang mereka perbuat”, wow cinta yang penuh dan iklas.